Oleh Saiful Amin
Permendiknas nomor 41 tahun 2007 tentang Standar Proses mengamanatkan pembelajaran yang bersifat interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, dan memotivasi peserta didik (I2M3). Pembelajaran ini berusaha mengakomodasi model-model pembelajaran yang selama ini telah berkembang di dunia pendidikan khususnya di Indonesia.
Pembelajaran yang interaktif adalah pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk menjalin kerjasama yang bermakna dengan teman atau gurunya. Pembelajaran yang inspiratif adalah pembelajaran yang mendorong dan memicu peserta didik untuk mencaritemukan hal-hal baru yang inovatif. Pembelajaran yang menyenangkan adalah pembelajaran yang memungkinkan siswa belajar dalam suasana tanpa tekanan, terlibat secara pisik dan psikis. Pembelajaran yang menantang adalah pembelajaran yang mana peserta didik diperhadapkan pada masalah , kemungkinan-kemungkinan baru, persoalan-persoalan dilematis, dan paradoks sesuai dengan tingkat usianya. Pembelajaran yang memotivasi adalah mendorong dan memberi semangat pada peserta didik untuk mencapai prestasi, teknik, berani mengekspresikan dan mengaktualisasikan diri dan berkompetisi (Pedoman Pelaksanaan Standar Proses, 2009).
Agar pembelajaran I2M3 dapat berjalan dengan baik, maka guru harus menyusun perencanaan terlebih dahulu. Perencanaan Pembelajaran meliuti silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). RPP yang dibuat guru, dapat menggambarkan apakah pembelajarannya sudah I2M3 atau tidak. RPP yang memenuhi kriteria pembelajaran I2M3 meliputi tiga tahap, yaitu kegitan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Pada kegiatan inti harus memenuhi unsur aktivitas eksplorasi, elaborasi, dan konfirmasi.
Tahap eksplorasi berisi serangkaian kegiatan pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mencaritemukan berbagai informasi, pemecahan masalah, dan inovasi. Tahap elaborasi berisi serangkaian kegiatan yang memungkinkan peserta didik mengekspresikan dan mengaktualisasikan diri melalui berbagai kegiatan dan karya yang bermakna. Tahap konfirmasi berisi serangkaian kegiatan pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk dinilai, diberi penguatan, dan diperbaiki secara terus menerus.
Minggu, 21 Maret 2010
Jumat, 19 Maret 2010
Selamat Datang di Blog ini
Assalamu'alaikum wr. wb,
Saya membuat blog ini dengan tujuan dapat menjadi wahana penyaluran dan penyebaran pemikiran Saya tentang pendidikan. Saya adalah seorang guru SMP di Kabupaten Jombang. Saya mempunyai perhatian yang cukup tinggi terhadap masalah-masalah pendidikan, khusunya masalah pembelajara di kelas.
Untuk kepentingan ini, Saya berharap agar para pembaca dapat berpartisipasi dalam blog ini, baik berupa tulisan maupun tanggapan. Terima kasih dan bravo untuk pendidikan Indonesia.
Saiful Amin
Saya membuat blog ini dengan tujuan dapat menjadi wahana penyaluran dan penyebaran pemikiran Saya tentang pendidikan. Saya adalah seorang guru SMP di Kabupaten Jombang. Saya mempunyai perhatian yang cukup tinggi terhadap masalah-masalah pendidikan, khusunya masalah pembelajara di kelas.
Untuk kepentingan ini, Saya berharap agar para pembaca dapat berpartisipasi dalam blog ini, baik berupa tulisan maupun tanggapan. Terima kasih dan bravo untuk pendidikan Indonesia.
Saiful Amin
Langganan:
Postingan (Atom)